Terobosan Baru Shopee : COD Cek Dulu, buka dulu baru bayar

Shopee meluncurkan inovasi baru, COD - Cek Dulu, memungkinkan pembeli membuka paket dan memeriksa barang sebelum membayar kepada kurir. Metode ini meningkatkan kepercayaan dan keamanan pembeli dalam berbelanja online

Terobosan Baru Shopee : COD Cek Dulu, buka dulu baru bayar
COD CEK DULU, metode belanja baru shopee


Jakarta' Cydem.co.id - Baru-baru ini Shopee memperkenalkan metode pembayaran COD (Cash On Delivery) - Cek Dulu, memberikan kontrol kepada pembeli untuk memastikan barang sesuai sebelum membayar.

Metode ini memungkinkan pembeli di sejumlah wilayah di Indonesia membuka paket di depan kurir, memeriksa barang yang mereka beli. Pembeli yang setuju dengan pemeriksaan ini dapat memastikan keakuratan pesanan mereka, mengurangi risiko penipuan dan ketidakpuasan.

Dengan COD - Cek Dulu, Shopee menciptakan pengalaman belanja online yang lebih aman dan terpercaya. Pembeli mendapat kendali lebih besar atas pembelian mereka, membangun kepercayaan dalam perdagangan digital.

Berikut adalah langkah sederhana untuk membeli di Shopee menggunakan metode pembayaran COD - Cek Dulu:

1. Pastikan toko yang dikunjungi dan produk yang diincar telah memiliki metode COD yang aktif. Ingat, produk berlaku hanya untuk barang tertentu.
2. Pilih produk, klik ikon `Keranjang' atau klik 'Beli Sekarang' pada laman produk.
3. Pilih COD - Cek Dulu pada metode pembayaran, lalu pilih pengiriman menggunakan SPX Express Same Day, SPX Express Standard, dan SPX Express Hemat pada laman 'Checkout'.

Ketika kurir sampai di alamat tujuan, pembeli diperbolehkan membuka paket terlebih dahulu untuk mengecek kesesuaian pesanan sebelum membayar.
Dalam proses ini, kurir akan membantu merekam pengecekan, tanpa menyorot wajah pembeli.

Saat membuka paket, pembeli harus ingat untuk tidak merusak resi dan membuka bungkus barang yang tidak dapat ditutup kembali.
Untuk bungkus barang yang bisa dibuka, barang boleh dipegang, tetapi tidak boleh dicoba.
Syarat dan ketentuan metode COD - Cek Dulu bisa dicek di sini. 

Jika barang sesuai, selesaikan pembayaran secara tunai kepada kurir.
Apabila isi paket tak sesuai, paket dapat langsung dikembalikan pada kurir tanpa perlu membayar apapun.

Inovasi ini membawa manfaat besar bagi pengguna Shopee, meningkatkan kepercayaan pembeli dan mendukung penjual dengan meningkatkan kepuasan pelanggan. Dengan langkah ini, Shopee terus mendefinisikan standar baru dalam belanja online yang terpercaya.